PERENCANAAN EMBUNG HIANG, KABUPATEN KUNINGAN, JAWA BARAT
DOI:
https://doi.org/10.33197/jitter.vol8.iss2.2022.771Kata Kunci:
Embung Desa, Neraca Air, Skor Skala PrioritasAbstrak
Embung Hiang adalah embung desa yang terletak di Desa Haur Kuning Kecamatan Nusaherang Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Embung Hiang merupakan bagian dari program pemerintah daerah dalam rangka percepatan pembangunan embung desa. Prioritas utama dari pemanfaatan embung ini adalah mengairi irigasi dan pariwisata. Lokasi rencana embung ideal secara topografi karena pada area cekungan dan dekat dengan areal irigasi sehingga penyaluran air dekat. Dengan luas DAS sebesar 34,86 Ha, embung akan memiliki area genangan sebesar 1 Ha dengan kapasitas tampung sebesar 9800 m3. Embung Hiang merupakan embung prioritas pembangunan dengan skor 57,69, yang akan melayani daerah irigasi seluas 30Ha, dengan rata-rata kebutuhan irigasi sebesar 0,76 l/s/ha. Berdasarkan hasil neraca air, embung dapat memenuhi kebutuhan air pada bulan November – Maret dan Mei – September. Sedangkan pada bulan April dan Oktober terdapat kekurangan air. Debit banjir rencana 100 tahun pada embung Hiang sebesar 7,05 m3/s. Potensi laju sedimen pada embung Hiang sebesar 7,502 ton/tahun atau 8,253 m3/tahun.
Unduhan
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2022 Sulwan Permana, Agus Ramdani, Risa Kristalia N
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Submission of a manuscript implies that the submitted work has not been published before (except as part of a thesis or report, or abstract); that it is not under consideration for publication elsewhere; that its publication has been approved by all co-authors. If and when the manuscript is accepted for publication, the author(s) still hold the copyright and retain publishing rights without restrictions. Authors or others are allowed to multiply the article as long as not for commercial purposes. For the new invention, authors are suggested to manage its patent before published. The license type is CC-BY-SA 4.0.