PENGEFEKTIFAN PENGGUNAAN RUANG PENYIMPANAN SPARE PART MEKANIK PT.INDOCEMENT PLANT 3/4

Penulis

  • Fahmi Husaeni Universitas Widyatama

DOI:

https://doi.org/10.33197/jitter.vol6.iss2.2020.345

Kata Kunci:

Kata Kunci: Spare part, Gudang, biaya, Penyimpanan

Abstrak

  1. Indocement merupakan perusahaan yang memproduksi semen yang sudah berdiri sejak tahun 1985, dan sudah memiliki 13 pabrik yang berlokasi di 3 daerah, yaitu Bogor, Palimanan dan Tarjun. Pada sebuah pabrik terdapat beberapa unit kerja diantaranya bagian produksi, elektrik, dan mekanik. Pada bagian mekanik terdapat gudang penyimpanan Spare part, yang digunakan untuk menyimpan Spare part untuk mesin-mesin produksi. Gudang sekarang yang digunakan luasnya tidak telalu besar hanya berukuran 5m x 7m. Jumlah Spare part yang disimpan sangat banyak dengan berbagai ukuran Spare part mulai dari yang kecil hingga ukuran Spare part yang besar, penyimpanan terkesan tidak berdasarkan jenis dan ukuran sehingga banyak Spare part yang berukuran kecil tertumpuk dan tidak terlihat karena tertutup oleh Spare part yang ukuran lebih besar, sehingga sering kali dilakukan pemesanan ulang untuk Spare part yang sebenarnya masih tersedia di gudang. Pengeluaran biaya untuk pembelian Spare part menjadi lebih besar. Metodologi yang kami gunakan adalah metodologi kualitatif,. Menggunakan metode Class-based storage atau dengan menempatkan material berdasarkan atas kesamaan jenis maupun kesamaan ukuran. Penerapan design ulang penempatan Spare part, maka diharapkan Spare part akan lebih mudah ditemukan dan Spare part dapat digunakan secara maksimal, sehingga dapat menekan biaya untuk pembelian Spare part. Manfaat lain adalah akan terlihat lebih rapi dan mudah untuk membersihkan area gudang sewaktu-waktu.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2020-04-14

Cara Mengutip

[1]
F. Husaeni, “PENGEFEKTIFAN PENGGUNAAN RUANG PENYIMPANAN SPARE PART MEKANIK PT.INDOCEMENT PLANT 3/4”, jitter, vol. 6, no. 2, hlm. 146–151, Apr 2020.

Terbitan

Bagian

Articles