MEMANFAATKAN MODEL SARIMA DAN REGRESI VEKTOR UNTUK PRAKIRAAN CURAH HUJAN BULANAN DI KOTA BANDUNG

Penulis

  • Astri Nur Innayah Politeknik Statistika STIS
  • Dwi Intan Sulistiana Politeknik Statistika STIS
  • M. Yandre Febrian Politeknik Statistika STIS
  • Fitri Kartiasih Politeknik Statistika STIS

DOI:

https://doi.org/10.33197/jitter.vol10.iss2.2024.1663

Kata Kunci:

curah hujan, SARIMA, SVR, prakiraan cuaca, perubahan iklim

Abstrak

Sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia, Bandung memiliki intensitas curah hujan bulanan yang bervariasi. Curah hujan yang tinggi sangat berbahaya untuk kehidupan masyarakat dan akan berdampak pada berbagai sektor seperti pertanian, perikanan, pariwisata, dan transportasi. Untuk itu diperlukan prediksi curah hujan sebagai upaya untuk pemerintah mengambil kebijakan dan masyarakat dapat mengantisipasi adanya kemungkinan dari tingginya curah hujan yang terjadi. Penelitian ini membandingkan efektivitas model SARIMA dan Support Vector Regression (SVR) dalam memprediksi curah hujan bulanan secara objektif, dengan tujuan meningkatkan pengambilan keputusan bagi para pemangku kepentingan. Peramalan data curah hujan dilakukan berdasarkan metode terbaik dari kedua metode yang telah dibandingkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode SARIMA mengungguli metode SVR dalam presisi peramalan, terlihat dari nilai RMSE yang lebih rendah, yakni sebesar 93.2045. Hasil penelitian memberikan wawasan berharga terhadap metodologi prediksi cuaca, memberikan manfaat bagi pihak berwenang dan masyarakat.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2024-04-15

Cara Mengutip

[1]
A. N. Innayah, D. I. Sulistiana, M. Y. Febrian, dan F. Kartiasih, “MEMANFAATKAN MODEL SARIMA DAN REGRESI VEKTOR UNTUK PRAKIRAAN CURAH HUJAN BULANAN DI KOTA BANDUNG”, jitter, vol. 10, no. 2, Apr 2024.

Terbitan

Bagian

Articles