RANCANG BANGUN APLIKASI PEMESANAN BERBASIS WEB UNTUK AGEN BRILINK

Authors

  • Yoga Dwi Nugraha 62 819 9516 5939

DOI:

https://doi.org/10.33197/jitter.vol9.iss1.2022.933

Keywords:

Technology, API Whatsapp, Website, Agent BRILink

Abstract

Perkembangan yang sangat pesat ini penjualan produk usaha sangat dianjurkan menggunakan teknologi. Pengusaha Gerai Agen BRILink ini memanfaatkan teknologi informasi media sosial yaitu Whatsapp. Akan tetapi salah satu kendala yang ditemui adalah terbatasnya penayangan fitur story yang belum maksimal mengakomodir pemasaran secara luas. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah media yang dapat menampung informasi produk yang dijual oleh Agen BRILink tanpa ada kendala durasi waktu. Media ini diharapkan juga dapat terhubung dengan kontak Whatsapp yang telah digunakan untuk pemasaran sebelumnya. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah web berisi data produk yang dijual oleh Agen Gerai Brilink yang nantinya akan terintegrasi dengan media sosial yaitu Whatsapp. Tahapan pembangunan sistem dimulai dari komunikasi, perencanaan, permodelan, pembuatan program dan pengujian, implementasi perangkat lunak. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah web yang sudah diimplementasikan dengan teknologi Whatsapp, yang telah diuji sesuai kebutuhan fungsional yang dirancang.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-12-15

How to Cite

[1]
Y. D. Nugraha, “RANCANG BANGUN APLIKASI PEMESANAN BERBASIS WEB UNTUK AGEN BRILINK”, jitter, vol. 9, no. 1, Dec. 2022.

Issue

Section

Articles