PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL DAN KOMITE AUDIT TERHADAP TAX AVOIDANCE

Authors

  • Putri Miftah Fajarani Universitas Widyatama

DOI:

https://doi.org/10.33197/jbme.vol19.iss1.2021.697

Keywords:

Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Komite Audit, Tax Avoidance

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan komite audit terhadap tax avoidance pada perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Model penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dan verifikatif. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2010 - 2019 berjumlah 20 perusahaan. Metode penelitian sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan total sampel 14 perusahaan yang memenuhi kriteria. Analisis data dilakukan dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara bersama?sama kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan komite audit berpengaruh signifikan terhadap tax avoidance. Kepemilikan manajerial berpengaruh signifikan terhadap tax avoidance, menunjukkan bahwa variabel kepemilikan manajerial dalam perusahaan mampu meningkatkan pengawasan yang optimal sehingga perusahaan tidak melakukan tax avoidance. Sedangkan kepemilikan institusional dan komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap tax avoidance, menunjukkan bahwa banyak atau tidaknya kepemilikan institusional dan komite audit dalam perusahaan tidak mempengaruhi tax avoidance.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-08-09

How to Cite

Fajarani, P. M. (2021). PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL DAN KOMITE AUDIT TERHADAP TAX AVOIDANCE. Jurnal Bisnis, Manajemen & Ekonomi, 19(1), 315–327. https://doi.org/10.33197/jbme.vol19.iss1.2021.697